Pegunungan Bintang – BINTANGJAGATNEWS. Sebagai salah satu upaya untuk membantu menjaga kondisi kesehatan masyarakat di perbatasan, Pos Okbibab Satgas Yonif 310/KK melaksanakan anjangsana dan pelayanan kesehatan keliling bertempat di Kampung Abmisibil, Distrik Okbibab, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua , Jumat (14/6/2024).

Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Yonif 310/KK Letkol Inf Andrik Fachrizal secara terpisah di Makotis (Markas Komando Taktis) di Distrik Oksibil, Kabupaten Pegunungan Bintang.

Dikatakan Dansatgas, kesehatan merupakan hal yang harus dijaga agar kita semua dapat menjalankan aktivitas sehari-hari. Melihat keadaan cuaca diperbatasan Papua saat ini tidak menentu dengan intensitas curah hujan yang cukup tinggi, maka resiko terkena penyakit semakin besar. Oleh karena itu, pihaknya ingin memastikan masyarakat selalu sehat

“Kegiatan ini merupakan kepedulian Satgas Yonif 310/KK dan wujud bakti untuk masyarakat di wilayah perbatasan RI-PNG, guna membantu meringankan masalah pengobatan dan sarana prasarana kesehatan yang sangat terbatas,” terang Dansatgas.

Lanjut dikatakan, terbatasnya fasilitas kesehatan di wilayah perbatasan, menurut Letkol Andrik, membuat animo masyarakat sangat tinggi ketika personel Satgas 310/KK mendatangi rumah-rumah warga kampung untuk memberikan pelayanan kesehatan.

Sementara itu, pelayanan kesehatan ini diawaki langsung oleh Danpos (Komandan Pos) Okbibab, Letda Inf F. S. Sagala bererta Tim Kesehatan Satgas. Dalam pelaksanaannya, lebih kurang 30 warga telah diperiksa kondisi kesehatannya.

“Pada kesempatan ini, kami berikan pelayanan berupa pemeriksaan kesehatan kepada warga dan memberikan vitamin untuk menambah daya tahan tubuh,” tambah Letkol Inf Andrik Fachrizal.

Disisi lain, kepedulian Satgas Yonif 310/KK terhadap kesehatan warga mendapat perhatian dari Kristianus Kasipmabin (48) selaku Kepala Kampung Abmisibil.

“Terima kasih Bapak TNI, Sa sangat senang dan terbantu dengan adanya pengobatan keliling yang dilakukan kepada warga sekitar, sehingga kami dapat berobat gratis,” ungkap Kristianus.

Otentifikasi : Pen Satgas Pamtas Yonif 310/KK.